
BANYUWANGI, (Kabarjawatimur.com) – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara yang ke 75, Koordinator Nasional Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan dan Anak (Kornas TRC PPA) dan Forum Rogojampi Bersatu (FRB) bersama Polisi Banyuwangi membagikan ratusan paket sembako, Rabu (30/6/2021).
Paket sembako ini dibagikan kepada warga kurang mampu di beberapa titik di Bumi Blambangan.
Ketua Kornas TRC PPA Pusat Jenny Claudya Lumowa melalui Sekjen, Veri Kurniawan S.ST menjelaskan, di hari jadi Bhayangkara merupakan bentuk kemitraan terhadap Kepolisian.
“Ini wujud apresiasi kita pada Polri, ter khusus Polresta Banyuwangi dalam mengayomi dan melayani masyarakat terutama di persoalan hukum perempuan dan anak,” kata Veri Kurniawan
Tentunya, kegiatan ini juga disuport oleh Dinas PU Pengairan Banyuwangi. Nantinya, lanjut Veri Kornas TRC PPA akan mengadakan giat giat sosial positif lainnya seperti khitanan masal, lomba melukis dan beberapa agenda lainnya
“Untuk masyarakat jangan ragu untuk melapor pada Kepolisian jika mengetahui atau menjadi korban terkait persoalan hukum, ter khusus persoalan anak,” cetus Veri.
Sementara itu, Ketua FRB, Irfan Hidayat cukup terkesan apa yang dilakukan oleh Kornas TRC PPA. Apalagi, musim pandemi seperti ini, para masyarakat pastinya membutuhakan bantuan.
“Semoga bantuan ini bisa meringankan warga yang membutuhkan,” ucapnya.
Tidak hanya itu, perwakilan Kepolisian Polsek Rogojampi, Bripka Donny Yanuar mengucapkan terima kasih. Dia berharap kolaborasi kemitraan ini tetap berjalan.
“Terima kasih banyak kepada rekan – rekan dari TRC PPA dan Forum Rogojampi Bersatu atas giat menyambut hari jadi Bhayangkara dengan mengadakan bakti sosial berbagi sembako,” jelasnya.
Sekedar diketahui, kegiatan ini dimulai sejak pagi hingga siang dengan lancar. Semoga kemitraan yang sudah terjalin selama ini berjalan dengan baik. (*)
Reporter: Rochman